Google

TAHUN 2015, JUMLAH KOMPUTER DUNIA CAPAI 2 MILIAR

Washington, Manusia makin tak terpisahkan dengan keberadaan komputer. Indikasinya, menurut prediksi biro penelitian Forrester Research, jumlah penggunaan komputer akan mencapai angka 1 miliar pada akhir tahun 2008. Diperlukan waktu 27 tahun untuk mencapai angka tersebut.
Namun, Forrester memperkirakan hanya akan dibutuhkan waktu lima tahun untuk mencapai 1 miliar berikutnya. Artinya, jumlah penggunaan komputer diprediksi akan mencapai angka 2 miliar pada tahun 2015. Alasan peningkatan ini adalah semakin turunnya harga komputer seiring perkembangan teknologi dan meningkatnya permintaan global.
Angka rata-rata pertumbuhan penggunaan komputer diharapkan mencapai 12 persen tiap tahunnya pada kurun waktu 2003 sampai 2015. Hal ini mungkin terjadi seiring dengan perkembangan pasar-pasar baru. Menurut Forrester, perkembangan ekonomi di Brasil, Rusia, Cina dan India akan mampu menyerap lebih dari 775 juta komputer baru pada tahun 2015.
Peneliti Forrester, Simon Yates, mengatakan pertumbuhan penjualan komputer pada pasar baru tersebut akan sangat berarti bagi industri teknologi. "Industri seperti ini mungkin bisa bertahan hanya dengan menjual hardware dan software kepada mereka yang telah akrab dengan teknologi. Namun pertumbuhan tinggi dari penjualan komputer dan industri terkait berasal dari pasar yang sedang berkembang," tandasnya seperti dikutip detikInet dari AFP, Selasa (12/6/2007)
Proyeksi ini dimunculkan bersamaan dengan sebuah program yang bertujuan untuk menjual laptop berharga rendah (sekitar USD 100) kepada anak-anak di negara-negara miskin. Intel dan Novatium, perusahaan dari India ambil bagian dalam proyek ini yang memungkinkan harga laptop semakin murah.

[get this widget]

0 komentar

Terimakasih telah mengunjungi Blog ini dan semoga bermanfaat

Artikel Terbaru

Mr. Bob sieck Twitter

http://www.makassarku.com/products_pictures/elektronik_logo_copy.gif

Electronic Rubric

Blogspot Tutorial